Manchester United Gagal Lolos ke 16 Besar Liga Champions Jika
Ligautamalounge – Manchester United Gagal Lolos ke 16 Besar Liga Champions Jika. LIGAUTAMA
Manchester United dalam posisi terancam setelah keok 1-3 dari PSG pada matchday kelima Liga Champions 2020/2021 di Old Trafford, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. Jika tak berhati-hati pada matchday terakhir, Setan Merah akan terlempar ke Liga Europa.
Manchester United menempati peringkat kedua Grup H kekalahan itu, dengan raihan sembilan poin. Posisi puncak ditempati PSG.
Yang pelik, klub urutan pertama hingga ketiga Grup H sama-sama mengumpulkan sembilan poin. Peringkat ketiga yang dihuni RB Leipzig, juga mengoleksi sembilan poin.
Satu tim lainnya, Istanbul Basaksehir sudah pasti menjadi juru kunci dan tersingkir karena baru mengoleksi tiga poin dari lima pertandingan.
Artinya, pertandingan terakhir benar-benar menjadi partai hidup mati bagi Manchester United.
Manchester United tidak boleh melakukan kesalahan jika masih ingin bertahan di Liga Champions dan lolos ke babak 16 besar.
Manchester butuh setidaknya meraih hasil imbang pada laga terakhir untuk memastikan lolos ke fase gugur. Hasil imbang sudah cukup bagi MU karena memiliki rekor head to head yang lebih baik atas Leipzig.
Bahkan, MU bisa juara Grup H jika menang atas Leipzig, serta di pertandingan lain PSG imbang atau kalah dari Istanbul Basaksehir. Namun, mengharapkan PSG kalah dari Istanbul Basaksehir sepertinya menjadi skenario yang kurang realistis.
Namun, petualagan MU di Liga Champions musim ini pasti berakhir jika keok dalam lawatan ke Jerman pekan depan, serta di pertandingan lain PSG menang atau imbang melawan Basaksehir.
Jika skenario terakhir yang terjadi makan Setan Merah harus rela turun kasta ke Liga Europa.