Matthijs de Ligt Bakal Tinggalkan Juventus untuk Real Madrid?
BERITA BOLA

Matthijs de Ligt Bakal Tinggalkan Juventus untuk Real Madrid?

Matthijs de Ligt Bakal Tinggalkan Juventus untuk Real Madrid?

Matthijs de Ligt baru bergabung dengan Juventus dua tahun lalu. Namun, kabarnya bek Belanda ini akan hengkang ke klub baru akhir musim nanti.

De Ligt dikenal sebagai salah satu bek tengah terbaik di usia muda. Saat ini dia masih 22 tahun, tapi sudah dipercaya jadi kapten Timnas Belanda.

Nama De Ligt mulai dikenal ketika memimpin Ajax Amsterdam sampai ke semifinal Liga Champions 2019 silam. Saat itu dia telah menempuh lebih dari 100 penampilan sebelum menginjak usia 20 tahun.

Tidak maksimal

Dua tahun lalu, diduga De Ligt sengaja memilih Juve karena reputasi tim-tim Italia yang jago bermain defensif. Asumsinya, De Ligt bisa belajar dari para senior seperti Chiellini dan Bonucci.

Keputusan ini tepat, De Ligt memang mendapatkan banyak ilmu bertahan ala Italia. Sayangnya, De Ligt tidak benar-benar mendapatkan kesempatan bermain.

Gabung Madrid?

Kontrak De Ligt di Juve masih tersisa dua tahun lebih. Namun, gosip kepergian De Ligt akhir musim ini terus menguat.

Sang agen, Mino Raiola, memanaskan gosip kepergian tersebut dengan komentarnya pekan lalu: “Terus perhatikan, sebab De Ligt bisa jadi meninggalkan Juve di akhir musim.”

Melihat situasi sekarang, ada beberapa klub yang mungkin merekrut De Ligt. Klub-klub Premier League selalu terlibat, tapi kali ini ada nama Real Madrid.

Ideal untuk Madrid

Madrid baru saja kehilangan Sergio Ramos dan Raphael Varane secara bersamaan. Sebab itu, seharusnya De Ligt bisa jadi kandidat pengganti ideal.

Dia mungkin membentuk pilar baru pertahanan Madrid bersama David Alaba. Tak hanya itu, peluang juara bersama Madrid juga relatif besar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *